Skip to main content
Berita

[Tribun Pekanbaru] Disdik Kuansing Ajak Guru dan Kepsek Tingkatkan Kualitas

By Agustus 10, 2016No Comments

TRIBUNPEKANBARU.COM, TELUK KUANTAN – Melakukan perencanaan dan evaluasi pembelajaran merupakan salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang guru. Kemampuan tersebut harus selalu ditingkatkan demi menghasilkan kualitas pendidikan yang lebih baik.

Demikian disampaikan Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Kuatan Singingi (Kuansing), Jomaris SPd pada pembukaan pelatihan Refresher Fasilitator Lokal Pelita Guru Mandiri yang diselenggarakan Tanoto Foundation di Hotel Angela, Teluk Kuantan, Kabupaten Kuansing, Selasa (9/8/2016).

Ia juga mengapresiasi Tanoto Foundation melalui program Pelita Pendidikan yang telah berkontribusi besar terhadap peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kuansing.

Semua peserta berasal dari wilayah operasional PT Rigunas Agri Utama (Asian Agri) dan PT RAPP (Riau Andalan Pulp and Paper,-red) Estate Baserah, Cerenti dan Logas. Acara ini berlangsung selama tiga hari mulai Selasa hingga Kamis (11/8/2016),” ucapnya.


Baca Selengkapnya di : pekanbaru.tribunnews.com

Leave a Reply