Skip to main content
Berita

[Kontan] Asian Agri Targetkan Produksi Benih Sawit 10 Ton

By Desember 21, 2016No Comments

JAKARTA. Asian Agri Group melalui anak usahanya PT Inti Indosawit Subur berusaha meningkatkan produktivitas benih sawit. Perusahaan yang memproduksi benih sawit dengan merek Topaz ini tengah melakukan riset untuk menghasilkan bibit sawit hingga mencapai 10 ton. Sejauh ini, bibit sawit yang sudah dijual ke pasar sudah mampu menghasilkan antara 7,5 ton hingga 8 ton per ha per tahun.

Direktur Asian Agri, Freddy Wijaya mengatakan, dalam skala percobaan potensi 10 ton itu memungkinkan. Jumlah produksi saat ini sudah lebih tinggi dari potensi produksi bibit tahap pertama yang dihasilkan, yakni sebesar 5,5 ton hingga 6 ton per ha. Dengan penambahan produksi sawit ini, maka Asian Agri memilih fokus meningkatkan produksi ketimbang menambah luas lahan perkebunan sawit.

Saat ini, luas lahan kebun inti kelapa sawit milik Asian Agri sebesar 100.000 ha. Kemudian seluas 60.000 ha milik petani plasma mitra Asia Agri dan sekitar 24.000 ha milik petani swadaya yang bermitra dengan Asian Agri. “Kami targetkan luas lahan kelapa sawit milik mitra swadaya kami mencapai 60.000 ton pada tahun 2020,” ujar Freddy, Rabu (21/12).


Baca Selengkapnya di : Kontan.co.id

Leave a Reply

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.