Skip to main content
Berita

[Kabar24.bisnis.com] Asian Agri Siap Antisipasi Karhutla 2017

By Desember 7, 2016No Comments

Bisnis.com, PEKANBARU—Perusahaan sawit Asian Agri melakukan antisipasi dini dalam menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan (karhutla) pad musim kemarau 2017 dengan melakukan pelatihan kepada sejumlah petugas.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Mahfud memberi apresiasi kepada perusahaan sawit atas komitmen dan kepeduliannya dalam rangka  mencegah karhutla yang kerap terjadi di beberapa daerah di Sumatra.

“Kepedulian Asian Agri dalam upaya mencegah terjadinya karhutla patut kita apresiasi. Apabila semakin  banyak perusahaan yang peduli, niscaya kebakaran lahan akan semakin ditekan, hal ini dibuktikan tahun ini, dimana titik api atau hot spot  sangat jauh berkurang,”  katanya pada diklat Penaggulangan Karhutla yang berlangsung di Balai Diklat Lingkungan Hidup dan Kehutanan Pekanbaru, 28 November – 3 Desember 2016.

Pelatihan yang diinisiasi oleh Asian Agri ini berkolaborasi dengan Gabungan Perusahaan Kepala Sawit (Gapki) Riau sebagai fasilitator dan  Balai Diklat Lingkungan Hidup dan Kehutanan sebagai pelaksana diklat.


Baca Selengkapnya di : kabar24.bisnis.com

Leave a Reply