Skip to main content
Berita

[Jpnn.com] Membudayakan Semangat Pagi Untuk Indonesia (1)

By September 26, 2016No Comments

“Semangat” pekikan Koordinator Training April Asian Agri Learning Institute (AAALI), Sufryiadi menggema.

Kemudian tak lama berselang dibalas, “Pagi…”.

Sontak suara keras itu mengangetkan para jurnalis yang berkunjung pekan lalu di AAA Learning Institute di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau.

Belum sempat diprotes, Sufryiadi langsung memberi penjelasan. Menurutnya, ucapan salam itu sudah membudaya di AAALI dan sebagai cara membangkitkan semangat kerja.

“Jadi jangan kaget. Ini salah satu cara untuk memperkenalkan budaya kebun,” kata Sufriyadi sambil tersenyum.

AAALI merupakan Training Centre Buatan yang berdiri pada tahun 2002. Awalnya hanya menjadi tempat khusus untuk pelatihan namun seiring dengan tuntutan peningkatan sumber daya manusia, area tersebut menjadi tempat Learning Institute.


 

Leave a Reply